Soppeng,Jurnalta.com-Waka Polres Soppeng Kompol H.Muhiddin Yunus,SH.MH pimpin apel KKYD dalam rangka cipta kondisi dan penertiban balapan liar dalam wilayah hukum Polres Soppeng Senin Pukul 21.00 wita di Depan Pos 700 Jl.Pengayoman Kel.Botto Kec.Lalabata.
Kegiatan turut dihadiri,
- Kasat Lantas Polres Soppeng AKP A.M.Yusuf,SH
- KBO Sat.Lantas IPTU Heriadi Nur,SE
- KBO Shabara Polres Soppeng IPTU TAJUDDIN S.Ip
- Kanit Turjawali Sat.Lantas IPDA Laode Irwan,S.Sos
Dalam pelaksanaan cipta kondusif polisi menyasar ke kelompok Otomotif dan Balapan liar di pelataran mesjid raya kumpulan kelompok otomotif,
"personil mengedukasi masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu menjaga jarak dan tetap memakai masker serta memberikan pemahaman kepada kelompok otomotif untuk tidak melakukan balapan liar,ungkap Wakapolsek Kompol H.Muhidding Yunus.
Pihaknya juga mengunjungi pusat kuliner dipelataran mesjid raya, personil mengedukasi masyarakat dan pemilik usaha untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu menjaga jarak dan tetap memakai masker.
Dan selanjutnya,Ramadhan Fest 2021 di Lapangan gasis watansoppeng, personil menghimbau pengunjung dan panitia pelaksana untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu menjaga jarak dan tetap memakai masker.
Diketahui,Tujuan dilaksanakan KKYD Cipta kondisi yaitu untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif diwilayah Kab.Soppeng dalam bulan suci Ramadhan 1442 H-2021M.
As.